Majalengka, Kreatornews.com – Presiden RI Prabowo Subianto Panen Raya Serentak di 14 Provinsi, Fokuskan Kedaulatan Pangan Nasional
Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, memimpin kegiatan panen raya serentak di 14 provinsi pada Senin (7/4/2025), yang dipusatkan di Desa Randegan Wetan, Kecamatan Jatitujuh, Kabupaten Majalengka.
Dalam kesempatan tersebut, Presiden Prabowo menyampaikan harapannya agar momentum panen raya ini menjadi penguat kolaborasi antara pemerintah pusat, pemerintah daerah, petani, serta seluruh pelaku sektor pertanian demi mewujudkan kedaulatan pangan nasional.
“Terima kasih kepada para petani yang selama ini menjadi kekuatan utama penopang ketahanan pangan di Indonesia,” ujar Presiden.
Kegiatan ini turut dihadiri oleh Wakil Bupati Indramayu, Syaefudin, yang menyambut baik upaya panen raya tersebut. Ia menilai langkah ini sangat strategis dalam mendorong semangat dan produktivitas petani di daerah, termasuk Kabupaten Indramayu.
“Panen raya bersama Presiden RI Prabowo ini semoga berdampak pada peningkatan kualitas pertanian di Kabupaten Indramayu. Kami berkomitmen untuk terus meningkatkan produksi padi di wilayah kami,” tutur Syaefudin.
Ia menjelaskan, beberapa langkah konkret yang telah dilakukan Pemkab Indramayu dalam mendukung sektor pertanian meliputi penggunaan benih berkualitas, pencetakan sawah baru, optimalisasi sistem irigasi hingga ke hulu, perbaikan distribusi pupuk, dan upaya pencegahan Organisme Pengganggu Tumbuhan (OPT).
Syaefudin juga mengungkapkan bahwa dari total luas tanam 129 ribu hektare di Kabupaten Indramayu, baru sekitar 5 persen yang sudah memasuki masa panen, terutama di wilayah selatan.
Turut mendampingi dalam kegiatan ini, Plt. Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kabupaten Indramayu, Sugeng Hariyanto, yang juga menyatakan dukungan penuh terhadap program ketahanan pangan nasional. (KN**)
Comment